Rapat Koordinasi Pencegahan Bencana Karhutla

Pemerintah Daerah Kabupaten Sukamara melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menggelar rapat koordinasi pencegahan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah kabupaten sukamara tahun 2023 pada kamis 2 februari yang bertempat di aula kantor bupati setempat.

Rakor pencegahan Karhutla tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Sukamara H.Ahmadi S.H., pelaksanaan rakor ini dalam rangka pencegahan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana kebakaran hutan dan lahan yang harus terus dilaksanakan.

Wakil Bupati Sukamara H.Ahmadi S.H., mengatakan bahwa pemerintah daerah selalu mengajak semua stakeholder terkait, baik TNI, Polri, Satpol PP, Damkar, KPHP, Manggala Agni, seluruh Camat, Kepala Desa dan Lurah, pihak swasta terutama perusahaan besar sawit serta seluruh elemen masyarakat untuk mencegah dan menanggulangi Karhuta.

Wakil Bupati Sukamara juga menegaskan bahwa pengendalian karhutla sebaiknya berfokus pada upaya pencegahan karhutla seperti patroli pencegahan, sosialisasi/kampanye ke masyarakat atau pihak terkait dan memberikan informasi melalui pemasangan baliho cegah karhutla hingga membangun koordinasi informasi dengan berbagai pihak. (beny nawathrisna)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply