Rapat Dengar Pendapat dan Penandatanganan Nota Kesepakatan tentang Rancangan Awal RPJPD Kabupaten Sukamara 2025-2025
Pj. Bupati Sukamara Dr.H.Kaspinor,SE.,M.Si menghadiri rapat dengar pendapat dan penandatangan nota kesepatan tentang rancangan awal RPJPD di Ruang Rapat DPRD pada hari Senin tanggal 22 Januari 2024. Rapat dihadiri Ketua DPRD, Sekretaris Daerah Sukamara, Staf Ahli Bupati Sukamara dan tamu undangan.
Pj. Bupati dalam wawancaranya menyampaikan agenda bersama-sama dengan DPRD bahwa rancangan awal jangka panjang 2025-2045 telah dibahas dan sudah dicermati. Berkaitan dengan draft perencanaan awal yang disarankan pihak DPRD ini akan ditampung dan diselaraskan dengan potensi-potensi yang dimiliki daerah dengan kajian-kajian yang sudah lakukan, sehingga bersinergi untuk 20 tahun ke depan.
Pj. Bupati Sukamara menggambarkan RPJPD akan mewujudkan keadaan Kabupaten Sukamara dalam jangka panjang yang akan menjadi sebuah kenyataan di masa depan. Lanjutnya bahwa terdapat tantangan saat sekarang untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Sukamara 20 tahun ke depan. Kota Permata di masa depan akan mencerminkan prestasi-prestasi yang dicapai diberbagai sektor terkelola secara ekonomis dan efisien dengan upaya untuk mensejahterakan masyarakat kita secara menyeluruh.
[Media Center Diskominfosandi]
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!