Dinas Kesehatan Optimis Capai Target BIAS 2019
Dinas Kesehatan Kabupaten Sukamara dan jaringannya menggelar kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di Seluruh Sekolah Dasar di Kabupaten Sukamara. BIAS merupakan kegiatan imunisasi lanjutan pada anak usia sekolah. Pelaksanaan kegiatan BIAS di Kabupaten Sukamara telah dimulai sejak tanggal 1 Agustus 2019 dan akan berakhir pada tanggal 31 Agustus 2019.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukamara, Amir Sapiyudin, S.AP dalam keterangannya menyampaikan bahwa imunisasi lanjutan diberikan karena Imunisasi yang telah diperoleh pada waktu bayi tidak cukup untuk melindungi anak dari Penyakit Yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I).
Dinas Kesehatan optimis untuk mencapai target BIAS di Bulan Agustus 2019. “Kegiatan BIAS ini dilaksanakan di 51 Sekolah Dasar atau sederajat yang berada di Kabupaten Sukamara. Saat ini kegiatan BIAS terus berjalan dan sudah dilaksanakan di hampir 90% sekolah dasar di Kabupaten Sukamara. Sehingga di AkhirAgustus nanti kami optimis akan capai target 95%,” tutur Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukamara, Amir Sapiyudin, S.AP.
Selain itu, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukamara, Amir Sapiyudin, S.AP dalam keterangannya juga menambahkan bahwa Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah dilaksanakan dua kali dalam satu tahun, yaitu bulan Ag0ustus dan bulan November. “Pada bulan Agustus sasaran imunisasi adalah siswa-siswi kelas 1 SD dan jenis vaksin yang diberikan adalah Measles-Rubella, sedangkan pada bulan November sasaran imunisasi adalah siswa-siswi kelas 1,2 dan 5 SD dan jenis vaksin yang diberikan adalah DT dan TD untuk mencegah penyakit difteri dan tetanus”, ujar beliau.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!