KBBKT Kalteng Digelar di Sukamara
KEGIATAN Bulan Bhakti Karang Taruna (KBBKT) VI tingkat Provinsi Kalimantan Tengah dilaksanakan di Kabupaten Sukamara, Kamis (8/11/2018). Kegiatan yang dipusatkan di Taman Permata Sukma itu dibuka langsung oleh Wakil Bupati Sukamara, H. Ahmadi, SH.
Wakil Bupati Sukamara, H. Ahmadi, SH dalam sambutannya menegaskan bahwa pemerintah daerah menyambut positif atas terselenggaranya BBKT VI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, karena ada sebanyak 10 kabupaten kota yang mengikuti kegiatan sehingga melalui program yang dilaksanakan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Karang Taruna banyak bergerak dalam bidang kesejahteraan sosial dalam upaya mensejahterakan masyarakat melalui pelayanan kesejahteraan sosial, kesetiakawanan sehingga pemuda-pemuda karang taruna merupakan pemuda yang patriotik dan perekat persatuan bangsa,” ujar H. Ahmadi, SH.
Menghadapi tahun politik ini, H. Ahmadi, SH juga berharap pemuda Karang Taruna bisa menjadi garda terdepan untuk mencegah dan mengantisipasi upaya-upaya pemecah belah persatuan dan kesatuan bangsa seperti adanya ujaran-ujaran kebencian dan lainnya.
“Ini jangan hanya menjadi kegiatan ceremonial saja tetapi menjadi awal untuk melanjutkan berbagai kegiatan yang sangat baik dan diemban oleh karang taruna terutama menyangkut kesejahteraan sosial kemasyarakatan sesuai dengan tugas pokoknya,” tegas H. Ahmadi, SH.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!