Wakil Gubernur Prov.Kalteng Hadiri Penebaran Dua Juta BenurUdangVaname di Desa Sungai Raja Kabupaten Sukamara
Pj. Bupati Sukamara Dr. H.Kaspinor,SE.,M.Si mendampingi Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H. Edy Pratowo melakukan penebaran dua juta benur udang vaname di Desa Sungai Raja, Kecamatan Jelai Kabupaten Sukamara pada hari Sabtu (09/03/2024). Kegiatan budidaya udang vaname (Shrimp estate) ini dilaksanakan dalam skala besar oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalteng di kawasan pertambakan seluas 40 hektar yang dikelola oleh Badan layanan Umum Daerah (BLUD) Provinsi Kalteng.
Dalam sambutannya Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H. Edy Pratowo menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada masyarakat sekitar dan Provinsi Kalimantan Tengah untuk melakukan budidaya udang vaname. Pemerintah provinsi berharap kegiatan ini akan terus berkembang seiring upaya-upaya yang dilakukan kelompok-kelompok masyarakat di wilayah ini. Kegiatan budidaya udang vaname (Shrimp estate) ini menjadi produk unggulan bagi Provinsi Kalteng sesuai dengan visi dan misi yakni menjaga ketahanan pangan nasional dari sektor perikanan.
Dalam wawancaranya Pj. Bupati Sukamara menyampaikan bahwa budidaya udang vaname (Shrimp estate) ini diharapkan akan membangkitkan ekonomi Indonesia khususnya wilayah Provinsi Kalteng. Lanjutnya beliau berharap budidaya ini akan berdampak luas bagi masyarakat kita untuk bisa mengembangkan yang serupa, sehingga akan mendukung pengembangan-pengembangan budidaya yang berkenaan dengan udang vaname.
[Media Center Diskominfosandi]
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!