Betawakan Salah Satu Budaya Berpotensi Pariwisata

Pemerintah Daerah Kabupaten Sukamara melaksanakan rapat persiapan dalam rangka memeriahkan hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah. Rapat tersebut dilaksanakan di Masjid Al-Aqsa pada 11 Mei 2023 sore. Pada rapat tersebut juga diikuti oleh Dinas terkait serta Camat, Lurah, Panitia hari besar Islam dan organisasi kepemudaan. Wakil bupati Sukamara H. Ahmadi yang mengatakan bahwa rapat yang dilaksanakan ini terkait dengan persiapan pelaksanaan lomba Klotok hias, Betawakan serta pawai Tanglung Dalam rangka memeriahkan hari Raya Idul Adha 144 Hijriah.

Wakil Bupati juga menambahkan untuk betawakan ini sendiri adalah salah satu tradisi yang tidak ada di daerah manapun dan betawakan yang dilaksanakan di sungai jelai ini nantinya diharapkan dapat menjadi salah satu potensi pariwisata apabila dikemas dengan baik. Pemerintah daerah akan mengagendakan bertawakal menjadi salah satu kegiatan rutin bagi masyarakat yang ada di bumi gawi barinjam di mana Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Sukamara bisa bekerja sama dengan pihak panitia hari besar Islam atau PHBS tempat untuk pelaksanaan kegiatan. (beny nawathrisna)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply