Syukuran Laut Ke-17 di Kecamatan Kuala Jelai

Sebagai ungkapan rasa syukur terhadap hasil tangkapan yang melimpah selama satu tahun yang lalu, masyarakat di Kecamatan Jelai khususnya nelayan di Kelurahan Kuala Jelai menggelar syukuran laut ke-17 pada kamis 19 januari 2023 pagi.

Kegiatan yang dilakukan dengan acara doa bersama di laut tepatnya di atas kapal nelayan tersebut di ikuti oleh Bupati Sukamara, Wakil Bupati Sukamara serta unsur Forkopimda Kabupaten Sukamara. Usai doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama kelurahan kuala jelai acara syukuran laut ke-17 dilanjutkan dengan menaburkan air bunga dan beras kuning ke laut, selain itu sisa air bunga yang telah di berikan doa selamat menjadi rebutan para nelayan dengan kapal mereka mendekati kapal utama.

Bupati Sukamara H. Windu Subagio usai ritual menabur air bunga di muara sungai jelai mengatakan bahwa sebagai manusia yang beriman, bersyukur merupakan suatu sikap untuk berterimakasih kepada tuhan yang maha esa atas segala limpahan rezeki. (beny nawathrisna)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply