Ramah Tamah Dalam Rangka Kenal Pamit Kapolres Sukamara dengan Pemerintah Kabupaten Sukamara
Pj. Bupati Sukamara Dr.H.Kaspinor,SE.,M.Si menghadiri kenal pamit Kapolres Sukamara di Aula Polres Kabupaten Sukamara pada hari Sabtu tanggal 6 Januari 2024 yang dihadiri Kapolres AKBP Dewa Made Palguna, S.H., S.I.K., M.H dan SAUDARA AKBP Telly Alvin, S.I.K; Forkopimda Sukamara, Sekretaris Daerah Sukamara, Staf Ahli Bupati Sukamara, Asisten Sekretaris Daerah Sukamara, Kepala OPD Sukamara, Kepala Instansi Vertikal Sukamara dan Tamu Undangan.
Pj. Bupati Sukamara dalam sambutan menyampaikan ucapan selamat berpisah kepada AKBP Dewa Palguna, S.H., S.I.K., M.H. Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sukamara, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga, atas semua sumbangsih dan pengabdiannya dan selamat bertugas kepada AKBP Telly Alvin,S.I.K beserta istri dalam melaksanakan tugas baru di Kabupaten Sukamara.
Lanjutnya Pj. Bupati Sukamara menjelaskan kepada Kapolres yang baru tentang geografis politis dan sosial kultural budaya masyarakat Kabupaten Sukamara dimana berbagai ras suku dan agama di kabupaten sukamara terjalin kehidupan yang harmonis. Terwujud kerjasama yang saling mendukung dalam satu semangat dan tekad membangun daerah dengan semboyan “gawi barinjam” yang mengandung makna bekerjasama dan bergotong royong untuk mencapai tujuan mulia.
Dalam wawancaranya harapan Pj. Bupati Sukamara kepada Kapolres baru untuk bersama-sama dengan pemerintah daerah menjaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Sukamara. Dimana tantangan ke depan menghadapi tahun pemilu tentunya situasi ini perlu pengamanan ketertiban masyarakat supaya tercipta Pemilu damai di Kabupaten Sukamara.
[Media Center Diskominfosandi]
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!