Penuh Hikmat Pj. Bupati Hadiri dan Rayakan Peringatan Hari Bakti Transmigrasi Ke – 73 di Kabupaten Sukamara

Peringatan Hari Bakti Transmigrasi Ke – 73 Tingkat Kabupaten Sukamara dilaksanakan pada hari Selasa Tanggal 12 Desember 2023 yang dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Sukamara Dr.H.Kaspinor,SE.,M.Si. Dalam peringatan Hari Bakti Transmigrasi tahun ini mengambil tema “Transmigrasi Satukan Negeri” yang dilaksanakan secara sederhana di Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Sukamara.

Pj. Bupati Sukamara dalam sambutannya menyampaikan amanat dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia bahwa program transmigrasi merupakan konsep program yang sudah dimulai sejak masa Kepemimpinan Presiden Soeharto yang ditindaklanjuti pada 12 Desember 1950. Lanjutnya transmigrasi memiliki peran penting dalam mendukung ketahanan pangan baik di tingkat lokal, regional maupun Nasional. Kawasan Transmigrasi dengan dukungan transmigran dan Sumber Daya Manusia penduduk setempat memiliki keunggulan kompetitif berupa tanaman pangan sebagai komoditas unggulan dalam mendukung ketahanan pangan.

Menurut Pj Bupati pada saat ini penyelenggaraan Transmigrasi telah berkontribusi membangun 3.606 satuan pemukiman transmigrasi yang berada di 619 kawasan transmigrasi, berkembang menjadi 1.567 desa definitif, 466 eks satuan pemukiman transmigrasi berkembang menjadi ibu kota kecamatan, 116 eks satuan per transmigrasi mendukung Ibu kota kabupaten, serta 3 ibu kota provinsi. Lebih jauh, sampai saat ini sebanyak 2,2 juta KK atau lebih dari 9,2 juta jiwa transmigran telah ditempatkan di Permukiman transmigrasi dari Sabang hingga Merauke.

Lebih lanjut Pj Bupati menjelaskan kedudukan Kawasan Transmigrasi yang berada di kawasan perdesaan dengan komposisi ruang hijau yang masih luas memiliki peran penting dalam menjaga perubahan iklim global. Pola ruang dalam kawasan transmigrasi harus tetap dipertahankan keberlanjutan lingkungannya tanpa mengurangi kapasitas produksi kawasan produksi pangan yang ada.

[Media Center Diskominfosandi]

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply